Indosultra.com, Kendari – Bibit atlet olahraga asal provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali lahir. Yusril Nazim Mandara, remaja asal Kendari mengharumkan nama daerah.
Yusril berhasil memastikan diri lolos seleksi U-19 Timnas sepak bola Indonesia. Sebelumnya, ada Sadil Ramdani anak desa yang pernah menjadi pemain timnas dan kini bermain di liga Malaysia,
Yusril Nazim Mandara adalah putra pertama dari pasangan alm bpk. La ode harma dan ibu rahmawati. Remaja kelahiran 24 April 2000 asal kelurahan Kadia, kecamatan Kadia, kota Kendari memastikan diri lolos seleksi U-19 Timnas sepak bola Indonesia.
Camat Kadia, Alda Kasuta Lapae berharap adanya dukungan moril maupun materil dalam mengikut seleksi di Jakarta. ” Saya menginginkan agar tumbuh Yusril Yusril lain yang akan mengharumkan nama kota Kendari di kancah nasional,” kata Alda seperti dikutip dari kendari info, Selasa (14/9/2021).
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir menyatakan kesiapannya mendukung putra – putri kota Kendari yang berprestasi di bidang olahraga. ” Karena kesuksesan yang saat ini tidak diraih dengan instan tapi dengan kesabaran, Kerja keras dan doa yang tiada henti dari orang tua,” ujar Sulkarnain.
Dukungan Wali Kota Kendari kepada Yusril Nazim Mandara yakni dengan memberikan bantuan tiket pesawat, dan akomodasi selama Jakarta. (b)
Laporan Febri Nuhuda
Leave a Reply