Indosultra.com, Kendari – Syaiful (29)
Warga Desa Wonuakoa, Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dilaporkan hilang di sungai Konaweha saat melakukan penambangan pasir, Senin (10/10/2022).
Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari Wahyudi, membenarkan informasi tersebut. Dirinya mengatakan pihaknya telah menerima laporan dari Kepala Desa Wonuakoa, Robin, yang melaporkan pada Senin (10/10/2022) pukul 09.40 Wita telah terjadi kondisi membahayakan manusia terhadap satu oang yang terseret arus di sungai Konaweha Desa Wonuakoa, Kabupaten Konawe Selatan.
“Berdasarkan laporan tersebut, Pada pukul 10.00 Wita Tim Rescue KPP Kendari diberangkatkan menuju LKP untuk memberikan bantuan SAR dengan menempuh jarak ke lokasi kejadian dari KPP Kendari sekitar 45 kilometer,”kata Wahyudi dalam keterangan tertulisnya, Senin (10/10/2020).
Lebih lanjut Wahyudi menjelaskan, peristiwa itu bermula saat korban keluar menggunakan sepeda motor menuju sungai Konaweha untuk melakukan aktivitas menambang pasir di tempat yang dituju. Jarak rumah korban dengan sungai Konaweha sekitar 1 kilometer, dan setiba di kali tersebut, korban berenang menyeberangi sungai dan saat berada di tengah sungai seketika korban terseret arus dan disaksikan oleh penambang yang lain.
“Beberapa warga yang ikut menyaksikan berusaha memberikan pertolongan, hingga saat informasi ini diterima pencarian yang dilakukan dengan hasil nihil,”terang Wahyudi.
Hingga berita ini diturunkan belum ada informasi korban berhasil ditemukan. (b)
Laporan : Ramadhan
Leave a Reply