Indosultra.com, Unaaha – Ratusan pelajar sekolah dasar (SD) di kabupaten Konawe, mengikuti pembukaan turnament sepak bola usia 12 tahun (U-12) Bank Bahteramas yang digelar di lapangan sepak bola Lasandara kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Selasa (6/9/22) sore tadi.
Pembukaan turnament ini berlangsung meriah, diawali dengan devile peserta, penampilan band penghibur, hingga penampilan Tarian lulo khas suku Tolaki menambah semarak kegembiraan para pelajar SD dan masyarakat yang hadir.
Direktur utama Bank Bahteramas Konawe, Ahmat SE MM mengungkapkan bahwa peserta tournament ini berjumlah 38 sekolah dasar yang ada di wilayah kabupaten Konawe.
“Peserta turnament ini berjumlah 38 SD yang tergabung dalam 12 group atau pool,” bebernya.
Setiap pool terdiri 4 tim yang akan memperebutkan 2 tiket di babak penyisihan hingga tahap selanjutnya sampai final. “Kita berharap setiap peserta dapat menunjukan sportifitas dalam bermain, dan kita utamakan dengan kegiatan ini terjalin silaturahim antar sekolah-sekolah,” jelasnya.
Sementara itu, pemerintah daerah (Pemda) Konawe yang diwakili Sekda Konawe Ferdinand Sapan memberikan apresiasi kepada seluruh panitia atas terselenggaranya kegiatan turnament sepak bola U-12 yang pertama kali diadakan di Konawe.
” 10-15 tahun yang akan datang anak-anak kita yang bertanding hari ini kelak akan menjadi remaja yang unggul, terampil dalam olahraga,” ujarnya.
Menurutnya, generasi yang menjanjikan di masa depan adalah generasi yang terbentuk karena terampil baik dalam olahraga maupun Pendidikan dan mampu menguasai teknologi. “Dengan turnament ini mereka akan sehat, terampil, dan berkarakter sportif, dan ini akan menjadikan mereka remaja Konawe yang gemilang di masa yang akan datang,” tutupnya.(b)
Laporan : Febri
Leave a Reply