Indosultra.com, Unaaha – Kepolisian resor (Polres) Konawe, merilis hasil operasi sikat anoa tahun 2022 yang dilaksanakan sejak tanggal 14 – 24 November 2022.
Dari hasil operasi tersebut, Polres Konawe berhasil melakukan pengungkapan 31 kasus yang terdiri dari kasus perjudian, minuman keras, prostitusi, narkoba dan kepemilikan senjata tajam (Sajam).
Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi SIK menjelaskan, dari hasil operasi sikat anoa 2022 dilaksanakan guna menciptakan rasa aman serta memelihara situasi Kamtibmas agar tetap kondusif. ” Operasi ini dilakukan di waktu-waktu tertentu dengan tetap mengedepankan penegakan hukum yang preventif (pencegahan) dan humanis,” jelasnya saat menggelar konferensi pers di ruang bidang Humas Polres Konawe, Selasa (6/12/22).
AKBP Ahmad juga menyebutkan rincian kasus dan barang bukti yang berhasil diamankan saat operasi sikat Anoa 2022. “Hasil operasi ini kami mengamankan beberapa botol minuman keras kemasan dan lokal, narkoba jenis sabu dengan berat 28,6 gram bruto. Lalu 1 kasus judi togel dengan uang 500 ribu dan perlengkapan judi togel, penggunaan senjata tajam dan 10 pasangan prostitusi yang diamankan di beberapa hotel di Unaaha,” ungkapnya.
Untuk 10 pasangan prostitusi yang terjaring operasi sikat anoa diberikan pembinaan khusus agar tidak lagi mengulang perbuatannya. (b)
Laporan : Febri
Leave a Reply