Polda Sultra Terjunkan 3.444 Personil Gabungan Untuk Pengamanan Mudik Idul Fitri 2023

Indosultra.Com,Kendari – Menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) menerjunkan 3.444 Personil gabungan operasi ketupat anoa 2023 dalam rangka pengamanan mudik aman berkesan.

Apel operasi ketupat anoa 2023 di Mapolda Sultra yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sultra Irjen Pol Teguh Pristiwanto.

Operasi itu berlangsung selama 14 hari, dimulai pada 18 April hingga 1 Mei 2023.

Data yang diterima wartawan Indosultra.Com, untuk objek pengamanan ada 4.194 lokasi yakni, pelabuhan, bandara, terminal, mesjid, pusat perbelanjaan, lokasi pelaksanaan shalat ied, tempat wisata, jalur mudik.

Bukan hanya itu Polda Sultra juga sudah mendirikan Pos sebanyak 67 yang terdiri dari pos pengamanan 44, pos pelayanan 16, dan pos terpadu 7.

Sedangkan, untuk pos pada objek vital dan wisata ada 105 pos yakni bandara, pelabuhan, terminal, pusat perbelanjaan, tempat wisata.

Personil yanh di kerahkan sebanyak 3.444 yang terdiri dari Polda, Polres jajaran, TNI, instansi lain diantaranya Dishub, Satpol PP, Pramuka, Jasa Raharja, Dinkes, Damkar, ASDP, Basarnas, BPBD, Senkom Mitra Polri, Orari, PLN, PMI, dan KPLP.

Dalam Operasi Pekat Anoa 2023 mereka mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif didukung giat humas penegak hukum, dan bantuan operasi.

Laporan: Krismawan

Koran indosultraKoran indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!