Pilkada Konut, Hasil Survei Paslon Ruksamin-Abu Haera Menang di 136 Desa

Ketgam: Ketua DPD ll Partai Golkar Konut, Safri saat menyampaikan orasi politiknya dalam acara kampanye terbatas Desa Andeo, Belalo, Abola, Tokowuta, Matapila, Tetelupai Kecamatan Lasolo.

Indosultra.Com, Konawe Utara-Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe Utara (Konut) Ruksamin-Abu Haera dipastikan unggul di 136 desa dari calon lain yang tampil pada pemilihan kepala daerah (pilkada). Total desa diwilayah itu, sebanyak 159 desa.

Meski tak menyebutkan secara detail nama desanya, kemenangan tersebut berdasarkan data survei dari beberapa partai politik (parpol) besar mulai Golkar, PDIP, Nasdem, PBB dan Gerindra. Tiap desa memiliki hasil survei berfariasi mulai 70 persen, 75 persen, 85 persen, sampai 95 persen.

Persentase kemenangan paslon tagline Rabu ini, karena besarnya keinginan masyarakat yang tersebar di 13 kecamatan agar Ruksamin bersama pasangannya Abu Haera kembali melanjutkan program kerja yang telah dilakukan pada periode pertama.

Selain itu, kemampuan dan sepak terjang kedua figur ini dalam memimpin daerah serta masyarakat sudah teruji dan terukur, juga tidak diragukan lagi. Hasil karya dalam bekerja betul-betul dirasakan manfaatnya tanpa tebang pilih baik suku, ras dan agama.

Suasana kampanye paslon Ruksamin-Abu Haera di Kecamatan Lasolo.

“Surivei kami dari partai sudah ada dan menyatakan Ruksamin-Abu Haera menang. Sementara calon lain yang disebelah hanya 23 desa kemenangannya,”tegas Ketua DPD II Partai Golkar Konut, Safrin dalam orasinya diacara kampanye terbatas gabungam 6 desa di Kecamatan Lasolo, Selasa (3/11/2020).

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konut ini menegaskan, pernyataan itu bukan rekayasa untuk menarik simpatik dukungan masyarakat. Melainkan, betul-betul real dari data survei. Sebab, kata dia, setiap partai yang mendukung ke salah satu paslon harus didasari peninjauan dan pengambilan pendapat dimasyarakat.

“Tidak ada partai yang mau mendukung jika calon itu surveinya rendah. Apalagi berbicara partai-partai besar seperti PDIP, Nasdem, Golkar, Gerindra dan PBB. Dan hasil survei menunjukkan bahwa pasangan Ruksamin-Abu Haera yang tertinggi surveinya,”terangnya.

“Sekarang jaman technologi canggih, 6 bulan sebelum pemilihan kita sudah di tau siapa pememangannya. Jadi, saya minta masyarakat agar tidak ragu mendukung pasangan Rabu dan mencoblos nomor 2 untuk Konawe Utara yang lebih maju dan berdaya saing,”tukasnya.**

Laporan: Zam

Koran indosultraKoran indosultra