Pemkot Kendari Gelar Sosialisasi Kejahatan Dunia Maya ke Pelajar SMP

Indosultra.com, Kendari – Pemerintah Kota Kendari melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, menggelar Sosialisasi Cyber Crime bagi siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kota Kendari pada Kamis (21/10/2021) di Hotel Swissbell. Dalam kegiatan tersebut, para siswa juga didampingi perwakilan guru masing-masing sekolah.

Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasi kepada para siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kota Kendari, agar dapat menggunakan gadget dengan baik dan sehat serta dapat berinternet secara aman.

Wali kota Kendari melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan, Sumber Daya Manusia dan Kerjasama Hj. Andi Dadjeng, menyampaikan agar para siswa dan siswi lebih selektif dalam bermedia sosial (Medsos) serta bijak dalam menyikapi setiap informasi dalam media sosial.

” Dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi di era digital, memberikan berbagai dampak baik positif maupun negatif bagi masyarakat, khususnya kepada anak,” ungkap Andi Dadjeng dalam rilis pers Dinas pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak kota Kendari pada Jumat (21/10/21).

Di tempat yang sama, Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Kendari Hj.Ratna Dewi, berharap kepada seluruh siswa-siswi yang mengikuti kegiatan sosialisasi ini dapat menjadi Agen Perubahan sebagai Pelopor dan Pelapor yang dapat memberikan contoh yang baik untuk menjadi roll model kepada keluarga, teman-teman dan lingkungan sekitarnya. Tentunya dengan menggunakan medsos dengan baik dan terkendali, untuk mewujudkan generasi emas tahun 2045.

Dan melaporkan kepada pihak yang berkompeten bila menemukan korban yang mengalami cyber crime.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kanit PPA Polresta Kendari dan Kepala UPTD Penanganan, berkebutuhan khusus Provinsi Sulawesi Tenggara. (b)

Laporan Febri

Koran indosultraKoran indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!