Mukercab PBB Konut, Ruksamin: Kita Bukan Merebut Kekuasaan, Tapi Mensejahterakan Rakyat

Ketgam: Ketua DPW PBB Sultra, Ruksamin saat memberikan sambutan di acara Mukercab PBB Konut 2019-2024.(Indosultra.Com).

Indosultra.Com, Konawe Utara- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sulawesi Tenggara (Sultra) Partai Bulan Bintang (PBB), Ruksamin turut hadir dalam acara Musyawarah Kerja Cabang (Mukercab) PBB Konut bertempat di Bandaeha, Kecamatan Molawe, Jumat (26/3/2021).

Ditempat itu, pria begelar doktor ini menegaskan kepada seluruh kader PBB agar senantiasa membangun komunikasi yang baik kepada sesama partai politik (parpol) lainnya, dan menjadikan saudara untuk menciptakan program kerja bersama pemerintah demi mensejahterakan rakyat khususnya di Konawe Utara.

Disampaikan, memperoleh kembali amanah sebagai Bupati Konut di pilkada 2020 bukan untuk dijadikan kekuasan kelompok atau pribadi, melainkan sebuah jembatan untuk membangun masyarakat dan daerah yang lebih baik, maju dan berdaya saing.

“Kita bukan merebut kekuasaan, tapi berjuang mensejahterakan rakyat khususnya di Konut. Kita bukan partai oposisi, tapi kita partai pendukung dan melahirkan kepemimpinan. Kalau solidaritas tidak dijaga dengan baik maka akan jatuh,”imbaunya kepada seluruh kader diacara itu.

Baca Juga: Mukercab 2019-2024, PBB Konut Bersatu Usung Ruksamin Dipilgub Sultra

Bupati Konut 2 periode ini juga menyampaikan, kader PBB harus menjadi jembatan pejuang aspirasi masyarakat yang selanjutnya direkomendasikan melaui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konut dan dikoordinasikan kepada pemerintah sehingga tercipta program kerja yang pro terhadap rakyat dan kemajuan daerah.

“Tujuan utama kita bukan menjadi bupati dan gubernur, tapi mensejahterakan rakyat. Kita laksanakan Mukercab ini, kebetulan ada yang dititipkan Allah SWT yaitu sebuah amanah untuk masyarakat. Ada yang jadi DPR, bupati bahkan gubernur. Itu adalah jalan-jalan semua untuk bisa kita memberikan kesejahteraan kepada rakyat,”ujarnya.

Baca Juga: Power PBB Konut Terbukti di Kanca Politik, Ruksamin Sukses Besarkan Partai

Mantan Ketua DPRD Konut ini berharap, agar Mukercab yang berlangsung bukan hanya sekedar seremonial belaka. Melain sebagai wadah untuk membangun kekuatan partai dan kader disemua tingkatan menjadi lebih baik kedepannya. Dan terus memberikan sumbangsi terhadap daerah dan masyarakat melalui program-program kerja.

Untuk diketahui, PBB Konut menggelar Mukercab 2019-2024 dengan mengusung tema mantapkan konsolidasi menuju partai yang kuat dan berdaya saing, serta menjadi garda terdepan pelopor pembangunan daerah dan memenangkan kesejatraan rakyat Konawe Utara.

Ditempat itu, turut dihadir Ketua DPW PBB Sultra, Ruksamin, Sekda Konut, Kasim Pagala sebagai pembina politik, Ketua Fraksi PBB Konut, Abdul Malik, Ketua Partai Politik wilayah Konut, Kesbangpol Konut, pihak Kepolisian, TNI, Pemerintah Kecamatan Laslolo, Molawe dan Desa wilayah Molawe-Lasolo. Kegiatan berlangsung dengan menerapkan protokol kesehtann covid-19.**(IS)

Laporan: Jefri Ipnu

Koran indosultraKoran indosultra