Indosultra.com, Kendari – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Komjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, secara resmi melantik Dr. Azhari, S.STP, M.Si sebagai Bupati dan Muh. Adam Basan, S.Sos sebagai Wakil Bupati Buton Tengah (Buteng) untuk periode 2025-2030. Pelantikan berlangsung di Ruang Pola Kantor Gubernur Sultra pada Jumat (21/3/2025).
Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 100.2.1.3-1997 Tahun 2025 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Mendagri Nomor 100.2.1.3-221 Tahun 2025 tentang Pengesahan Pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah pada Kabupaten dan Kota Hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024.
Dalam prosesi pelantikan, Gubernur Sultra memandu pengucapan sumpah jabatan yang diikuti oleh Bupati dan Wakil Bupati Buton Tengah. Dalam sumpahnya, keduanya berjanji akan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan konstitusi serta demi kesejahteraan masyarakat.
Dalam sambutannya, Gubernur Sultra menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Buton Tengah yang baru saja dilantik. Ia menegaskan bahwa amanah yang diberikan harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab demi kesejahteraan masyarakat.
“Pelantikan ini bukan sekadar seremonial, tetapi awal dari tanggung jawab besar dalam menjalankan pemerintahan yang lebih baik. Masyarakat menaruh harapan besar kepada kepemimpinan baru untuk membawa perubahan positif,” ujar Gubernur, dalam rilis resminya, Jumat (21/3/2025).
Lebih lanjut, Gubernur mengingatkan agar seluruh pihak dapat bekerja sama dan bersinergi dalam membangun daerah.
“Jangan terlalu melihat ke belakang, mari fokus ke depan. Tantangan ke depan masih banyak, dan semua elemen masyarakat harus bersatu untuk mewujudkan pembangunan yang lebih baik,” tambahnya.
Untuk diketahui pelantikan dihadiri oleh sejumlah pejabat, di antaranya Anggota DPR RI, Anggota DPD RI, Ketua dan Anggota DPRD Provinsi Sultra, Forkopimda Sultra, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sultra, Sekda Sultra, Ketua KPU dan Bawaslu Sultra, serta sejumlah tokoh masyarakat, tokoh adat, dan tokoh pemuda.
Dengan pelantikan ini, diharapkan kepemimpinan Dr. Azhari dan Muh. Adam Basan dapat membawa kemajuan bagi Kabupaten Buton Tengah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat selama masa jabatan 2025-2030.
Laporan : Ramadhan