KNPI Kendari Imbau Masyarakat Jaga Kesatuan, Hindari Berita Hoax Jelang Pilkada 2024

Indosultra.com,Kendari – Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sebentar lagi. Tahapan pendaftaran ke partai politik (parpol) telah dilakukan oleh sejumlah figur bakal calon pemimpin.

Diharapkan, pilkada yang akan digelar November mendatang itu dapat berjalan serta terlaksana dengan aman serta kondusif.

Ketua Komite Nasional Pemuda Indoensia (KNPI) Kota Kendari, Mohammad Rahman mengajak seluruh masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra), khususnya di Kota Kendari agar tetap menjaga kesatuan serta persatuan menjelang Pilkada 2024.

“Kami dari Pengurus Nasional Pemuda Indonesia Kota Kendari mengajak seluruh masyrakat Sultra, khususnya masyarakat Kota Kendari untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada 2024,” ujar Rahman, Senin (29/4/2024).

Untuk itu, Rahman mengimbau agar masyarakat tidak terprovokasi, serta menelan mentah-mentah informasi perihal pilkada yang tersebar di media sosial.

“Mendekati pelaksanaan pilkada serentak 2024, kami mengajak atau mengimbau masyarakat Sultra, khususnya masyarakat Kota Kendari untuk tidak terprovokasi berita-berita hoaks, ujaran kebencian dan isu-isu sara,” tegasnya.(IS/B)

Laporan: Krismawan

Koran indosultraKoran indosultra