Kepala Sekolah Se-Konut Berganti, Ini Deretan Nama-Namanya

Wakil Bupati Konut, Abu Haera saat melantik para kepala sekolah se-Konut di Aula Anawai Ngguluri.(Indosultra.com)

Indosultra.Com, Konawe Utara-Puluhan Kepala Sekolah Se-Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) berganti. Pergantian itu, berlangsung melalui proses pelantikan secara resmi sesuai syarat administrasi.

Penyematan jabatan fungsional itu, dilakukan oleh Bupati Konut, Ruksamin melalui Wakil Bupati, Abu Haera di Aula Anawai Nggulri, Kamis (17/6/2021).
Perombakan dilakukan mulai dari tingkat Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Wakil Bupati Konut, Abu Haera menghimbau agar para Kepala Sekolah yang baru dilantik menjadi pimpinan di sekolah menjalankan tugas tanggung jawabnya dengan baik. Serta, menegakkan kedisiplinan dalam bekerja.

“Kepala Sekolah memiliki peran penting dalam menciptakan kualitas dan kemajuan generasi penerus kita kedepannya. Jalin kerjsama dengan baik kepada para guru-guru di sekolah, bekerja dengan kompak tanpa membeda-bedakan,”imbau Abu Haera dalam sambutannya dikegiatan itu. Turut hadir sejumlah Asisten dan Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) menyaksikan pelantikan itu.

Mantan Sekertaris Daerah (Sekda) ini juga menyampaikan kepada seluruh tenaga pendidik di Bumi Oheo agar memberikan pelayanan terbaik di dunia pendidikan dan menghilangkan sekat-sekat politik yang dapat merusak tatanan pendidikan.

“Jabatan bukan warisan semua hanya proses. Olehnya itu, bekerjalah dengan baik dan tunjukkan profesionalisme kalian dalam bekerja,”tukasnya.**(IS)

Berikut deratan pejabat fungsional yang berganti:

Laporan: Jefri Ipnu

Koran indosultraKoran indosultra