Kenakan Pakaian Adat di HUT Konut ke 14, Pemdes Matapila Salurkan Masker Gratis ke Masyarakat

Ketgam: Pemerintah Desa Matapila, Kecamatan Lasolo menyalurkan masker kepada para pengendara dan masyarakat untuk sebagai bentuk aksi memerangi covid-19 dalam rangka memperingati HUT Konut ke 14.(Foto:Istimewah).

Indosultra.Com, Konawe Utara-Pemerintah Desa Matapilan, Kecamatan Lasolo, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), melakukan aksi pembagian masker secara gratis kepada masyarakat umum diwilayah itu.

Dalam aksi itu, Pemdes setempat dipimpin langsung Kepala Desa Matapila, Aripudin bersama seluruh aparat desa setempat kompak mengenakan pakaian adat khas Suku Tolaki.

Kegiatan sosila yang dilakukan, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Konut ke 14 yang berlangsung Sabtu, (2/1/2020). Dan sebagai langkah memerangi penyebaran virus covid-19 diwilayah itu.

“Sebagaimana instruksi pak Bupati dalam memperingati HUT Konut ke 14 dan menetralisir virus covid-19 kami dari Pemdes Matapila turun langsung menyalurkan masker baik kepada pengendara sampai masyarakat umum yang melintas,”kata Aripudin di kegiatan.

Baca Juga: Peringati HUT Konut ke 14, Pemdes Tetelupai Bagi-Bagi Masker ke Masyarakat

Pria bergelar sarjana agama ini menyampaikan, selain itu pihaknya juga turut melakukan sosialisasi dan pengarahan kepada masyarakat agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan covid agar terhindar dari wabah mematikan itu.

“Selain membagi masker, kami juga memberikan himbauan agar senantiasa mengenakan masker saat bepergian, selalu mencuci tangan, ikuti aturan pemerintah, menjaga pola hidup sehat dan bersih dan menghindari tempat-tempat keramaian yang rawan menimbulkan penyakit covid-19,”ujarnya.

“Atas nama Pemerintah Desa Matapila kami ucapkan Dirgahayu Kabupaten Konawe Utara ke 14 semoga semakin maju, sejahtera dan berdaya saing. Mari perangi covid-19 untuk mewujudkan masyarakat yang sehat sejahtera,”tukasnya.

Baca Juga: Perangi Covid-19, HUT Konut ke 14 Dilakukan Pembagian Sejuta Masker

Seperti diketahui, Pemerintah Daerah (Pemda) Konut dimpimpin menggelar perayaan hari jadi Bumi Oheo itu. Acara tersebut, berlangsung terbatas di Aula Konasara tanpa ada kegiatan-kegiatan umum seperti di tahun-tahun sebelumnya. Turut dihadiri langsung, Bupati Konut, Wakil Gubernur Sultra, Kapolda Sultra, Danrem 1417/Kendari, Ketua DPRD Konut bersama Anggota DPRD Konut, Kapolres Konut dan para kepala SKPD Pemda Konut.
Acara terbatas tersebut, dimaksudkan untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran covid-19 dan merujuk pada peraturan Pemerintah Pusat. Serangkaian acara itu, Pemda setempat melakukan pembagian sejuta masker melibatkan Pemerintah Kecamatan, Kelurahan dan Desa. Penyalurannya di masing-masing wilayah dengan menerapkan protokol kesehatan.*(IS).
Koran indosultraKoran indosultra