Kapal Mati Mesin, 7 Nelayan Berhasil Dievakuasi Basarnas Kendari

Kapal Mati Mesin, 7 Nelayan Berhasil Dievakuasi Basarnas Kendari
Kapal motor nelayan SAR Pacitan tiba di Lokasi kejadian

Indosultra.com, Kendari – Tim Basarnas Kendari berhasil menemukan kapal nelayan KM Minasa Mekka 1 yang mati mesin akibat dihantam gelombang tinggi di antara Tanjung Toronipa dan Pulau Menui, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Rabu (27/7/2022)

Tujuh nelayan yang berada dalam kapal tersebut langsung dievakuasi tim Basarnas Kendari menuju perairan Teluk Kendari.

Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Wahyudi mengatakan sebelumnya pihaknya menerima informasi dari salah seorang keluarga korban yang melaporkan telah terjadi kecelakaan kapal yakni satu buah kapal berpenumpang tujuh orang, yakni 1 Nahkoda dan 6 ABK, mengalami mati mesin di antara tanjung Toronipa dan pulau Menui.

“Berdasarkan laporan tersebut di atas, pada pukul 18.30 wita Tim Rescue KPP Kendari diberangkatkan dengan menggunakan KN SAR Pacitan untuk memberikan bantuan SAR dengan jarak tempuh lokasi kejadian dengan Dermaga Basarnas Kendari sekitar 29 mil laut,”kata Wahyudi dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/7/2022).

Ia menjelaskan awal mula peristiwa terjadi saat kapal yang merupakan kapal gae bertolak dari Kendari menuju sekitar perairan pulau Menui untuk mencari ikan, namum di dalam perjalanan menuju lokasi tersebut sekitar pukul 16.00 Wita kapal dihantam ombak dan mengalami mati mesin.

Kapten kapal kemudian menghubungi keluarganya untuk melaporkan hal ini pada KPP Kendari. “Pada pukul 20.58 Wita Kapal motor nelayan SAR Pacitan tiba di Lokasi kejadian dan langsung melakukan penyisiran dengan radius 6 mil laut dan belum menemukan target,”jelasnya.

Lebih lanjut Wahyudi menyampaikan pada pukul 21.30 Wita kapal negara (KN) SAR Pacitan dapat berkomunikasi dangan nakhoda KMN Minasa Mekka 01 yang berada di posisi sebelah barat daya Saponda laut. Seluruh kru kapal dalam keadaan selamat, dan sementara ditowing oleh KMN Aden Jaya menuju Teluk Kendari dengan kecepatan 3 knot.

“Pada pukul 22.50 Wita KN SAR Pacitan menemukan target yang sedang ditowing menuju teluk kendari, selanjutnya KN SAR Pacitan melaksanakan pemantauan dan pengawalan terhadap proses towing,”kata Wahyudi dalam rilisnya, Kamis (28/7/2022).

Dan pada pukul 03.20 Wita KMN Minasa Mekka 01 tiba di perairan Kendari Beach Teluk Kendari.

Diketahui 7 nelayan di KM Minasa Mekka 01 adalah Usma (31) Nakhoda, Dodi (18), Radit (19), Idam,(26), Sarmin (30), Hendra (30) dan Ahmad (25). (b)

Laporan : Ramadhan

Koran indosultraKoran indosultra