Indosultra.com, Unaaha – Sebanyak 74 warga Desa Walay, Kecamatan Abuki, Kabupaten Konawe menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk penyaluran bulan April dan Mei pada Jumat (29/4/2022). Setiap kepala keluarga menerima BLT sebesar Rp 600.000.
Penyaluran bantuan ini sangat membantu masyarakat jelang hari raya idul fitri 1443 hijriah tahun 2022.
Kepala Desa Walay, Abidin SH mengungkapkan, pihaknya menyalurkan bantuan langsung tunai 2 bulan sekaligus untuk membantu kebutuhan masyarakat jelang perayaan hari raya Idul Fitri.
” Kita salurkan 2 bulan, April – Mei dengan jumlah total anggaran Rp 44.400.000,” katanya.
Abidin berharap agar bantuan tersebut digunakan sebaik-baiknya oleh warga penerima. “Harapan kita bantuan ini tidak disalahgunakan,” ujarnya.
Salah satu penerima bantuan, Nelly, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada pemerintah atas bantuan tersebut. Bantuan ini akan digunakan untuk membayar Zakat Fitrah dan untuk kebutuhan sehari-hari.
” Syukur Alhamdullilah, jelang lebaran ini masih ada perhatian pemerintah kepada masyarakat,” terangnya. (b)
Laporan : Febri
Leave a Reply