Ketgam:Bupati Konut, Ruksamin saat menggelar rapat gabungan bersama Wakil Bupati Konut, Abu Haera, Ketua DPRD Konut, Ikbar, Sekda Konut, jajaran OPD Konut dan pihak Kepolisian serta TNI.(Indosultra.Com).
Indosultra.Com, Konawe Utara-Bupati Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) Ruksamin, menginstruksikan kepada masyarakatnya untuk tidak melakukan takbiran keliling melainkan hanya dilakukan ditiap-tiap mesjid wilayah itu.
“Saya minta dan menghimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan takbiran keliling, cukup melalui mesjid-mesjid,”ungkapnya saat menggelar rapat koordinasi gabungan terkait pelaksanaan kegiatan Hari Raya Idhul Fitri bertempat di Rujab Basule, Selasa (11/5/2021).
Disampaikan, pembatasan itu bukan tanpa alasan mengingat pentingnya keselamatan masyarakat mulai dari berkendara sampai dengan persoalan aturan tentang penanganan dan pencegahan virus covid-19.
“Penjagaan pos pengamanan di perketat oleh aparat gabungan dari Pemda, Polres Konut, dan TNI untuk menertibkan arus lalulintas,”tukasnya.
Laporan: Jefri Ipnu
Leave a Reply