Indosultra.com, Kendari – Kasus bensin oplosan kembali terjadi di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra). Sejumlah warga setempat melaporkan bahwa setelah mengisi bahan bakar dari Pom Bensin setempat merasakan dampaknya.
Dalam video yang beredar, memperlihatkan seorang warga Konsel, geram dan menyesalkan kejadian yang menimpanya. Pada Minggu (9/3/2025) siang.
“Kenapa Bau cat, bau cat, tercium dari jauh, ini korbannya motor, korbannya lagi bensin oplosan nah,”kata salah satu warga yang merekam peristiwa itu, Minggu (9/3/2025).
Pemilik pengendara terlihat mengeluarkan bahan bakar tersebut dari dalam tangkinya menggunakan selang. Terlihat warna bensin berbeda warna dan mengeluarkan bau yang tidak biasa.
“Kenapa tidak didemo pertamina dih, terakhir kita isi dimana? oh pertamina Andoolo. Jadi teman-teman ini real, no edit-edit, no tipu-tipu nah, motor sudah mogok hasil bensin oplosan, ” ujarnya.
“Pengisian terakhir ini motor di, pertamina Andoolo, jadi tolong kita waspada teman-teman untuk semuanya, “imbaunya.
Hingga berita ini diturunkan belum ada klarifikasi resmi dari pihak setempat terkait kejadian tersebut. Awak media masih terus menulusuri.
Laporan : Ramadhan