Aksi Heroik Seorang IRT di Konut Tangkap Ular Piton, Ternyata Ini Profesinya

Indosultra.Com, Konawe Utara– Aksi Heroik Seorang ibu rumah tangga di Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara, sempat mengejutkan masyarakat.

Bagaimana tidak, wanita ini beranikan diri menangkap seekor ular piton berbisa berukurang sekitar 1 meter hanya dengan menggunakan selemar kain.

Wanita paruh baya ini, di ketahui bernama Matriani.

Ular tersebut sebelumnya, di ketahui pemilik rumah yang berada di huntara Desa Walalindu, Kabupaten Konawe Utara.

Aksi penangkapan ular ini direkam warga sekitar yang menyaksikan berdurasi 1 menit 7 deti ini.

Di lokasi itu, terlihat seekor ular piton muncul dan berada di dinding papan sebuah rumah di huntara Desa Walalindu.

Terlihat ular tersebut terus bergerak, dan sesekali menunjukkan perlawanan dengan cara mau mematok orang yang hendak menangkap.

Warga sekitar ketakutan dengan muncul ular tersebut dari arah belakang rumah.

Selang berapa menit, muncul seorang ibu-ibu mengenakan baju daster dengan menggenggam selembar kain.

Ibu-ibu ini yang diketahui bernama Matriani dengan santai mendekati ular tersebut dan langsung menangkap.

Evakuasi ular berbisa ini agak sulit, dikarenakan melakukan perlawanan dengan cara mau mematok.

Dengan berbagai trik dan posisi akhirnya ular tersebut berhasil ditangkap Matriani.

Aksi heroik wanita tersebut menjadi tontonan warga sekitar. Ular yang berhasil ditangkap itu di evakuasi ke tempat yang aman.

Lantas siapa kah sosok wanita pemberani ini?. Dari informasi yang dihimpun awak media, ibu-ibu yang mengenakan daster ini ternyata adalah tim petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Kabupaten Konawe Utara.

Wanita ini diketahui bernama Matriani. Wanita tangguh ini, rupanya tim ahli dan profesional di bidang penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran Konawe Utara.

Selain itu, telah didik sebagai tim tangguh di Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan. Wanita ini juga sudah memiliki skill untuk melakukan evakuasi penyelamatan.**(IS/B)

Laporan: Jefri

Koran indosultra