Bersama Ruksamin-Abu Haera, Lukman Abunawas Jamin Kawal Pembangunan Konut

Ketgam:Ketua DPD l PDIP Sultra, Lukman Abunawas saat menyampaikan orasi politiknya diacara kampanye terbatas paslon Bupati dan Wakil Bupati Konut, Rusamin-Abu Haera di Desa Waworaha.

Indosultra.Com, Konawe Utara-Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) l Sulawesi Tenggara (Sultra) Partai PDI Perjuangan, Lukman Abunawas menjamin turut mengawal dan membantu proses percepatan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Konawe Utara (Konut) bersama pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konut, Ruksamin-Abu Haera pada periode kedua nanti.

Wakil Gubernur Sultra ini mengatakan, paslon tagline “Rabu” ini telah memberikan karya terbaik untuk Bumi Oheo, dimana program kerja pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) terlaksana dengan baik dan langsung menyentuh kemasyarakat. Tinggal kedepannya, menuntaskan sektor infrastrukur bangunan seperti, Ibu Kota Wanggudu dan lainnya.

“Kalau memilih pemimpin jangan hanya satu periode saja, harus dua periode agar program kerja yang masih tertunda bisa diselesaikan. Bersama Ruksamin-Abu Haera saya jamin kawal pembangunan di Konut,”imbau Lukman Abunawas kepada masyarakat saat melakukan orasi politik diacara kampanye terbatas paslon Ruksamin-Abu Haera di Desa Waworah, Lalowaru dan Andomowu, Sabtu (17/10/2020).

Pria sapaan akrab LA ini menerangkan, masyarakat harus memahami bahwa dalam memimpin suatu daerah perlu adanya konsep yang matang agar masyarakatnya bisa maju dan sejehatera. Kata dia, dikepemimpinan Ruksamin membangun SDM terlebih dahulu diniali tepat, karena hal itu menjadi dasar utama untuk mendorong percepatan pembangunan daerah.

“Saya jamin jika periode kedua program tidak terlaksana dengan baik saya yang soroti mereka (Ruksamin-Abu Haera Red),”tegasnya.

Kampanye terbatas Desa Waworaha

Mantan Bupati Konawe 2 periode ini mengungkapkan, Ruksamin dan Abu Haera merupakan pasangan ideal perpaduan antara politisi dan birokrasi yang diyakin mampu membawa Konut lebih makmur dan sejahtera lagi kedepannya.

Ruksamin meniti karir mulai anggota DPRD, Ketua DPRD, Wakil Ketua DPRD, Wakil Bupati dan Bupati Konut saat ini. Pengalaman didunia politik itu telah memberikan bukti ketangguhannya dalam bekerja. Sedangkan Abu Haera, dari seorang guru, naik menjadi kepala dinas dan terakhir menjabat Sekertaris Daerah (Sekda) Konut.

“Ruksamin figur pemimpi yang peduli dan bertanggung jawab terhadap daerah dan masyarakatnya sudah teruji saat bencana covid-19 dan banjir melanda. Sementara Abu Haera seorang birokrat bertangan dingin yang telah matang didunia pemerintahan, jadi tidak ada alasan untuk tidak memilih mereka dipilkada 9 desember nanti,”terangnya.

Kampanye terbatas Desa Lalowaru

Diamenambahkan, dukungan para tokoh-tokoh masyarakat dan pemekeran, serta 13 partai besar yang memiliki penjabat tinggi mulai tingkat kabupaten, provinsi dan pusat dipastikan menjadi jembatan untuk memuluskan program kerja yang akan dijalankan nantinya.

Untuk diketahui, paslon Ruksamin-Abu Haera menggelar kampanye terbatas di Desa Waworaha, Lalowaru, dan Andomowu, Kecamatan Lasolo. Dalam kegiatan itu dihadiri seluruh tokoh masyarakat, agama, adat, pemuda dan warga berjumlah masing-masing 50 orang tiap titik sesuai syarat aturan. Namun, banyak masyarakat yang mendukung memadati area sekitar tempat kampanye.

Selain calon, turut hadir Ketua DPD l Partai PDIP Sultra, Lukman Abunawas dan rombongan, Anggota DPRD Provinsi Sultra dari Partai Nasdem, Muhammad Nur Sinapoy, Ketua Tim Kampaye, Sudiro, Juru Bicara Rabu, Yusran Taridala, para petinggi partai pengusung dari PDIP, Nasdem, Golkar dan PBB. Dalam acara itu berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan covid dan para panwascam serta kepolisian.**

Laporan: CR

Koran indosultraKoran indosultra