Indosultra.com, Unaaha – Dua Desa di Kecamatan Wonggeduku Barat, Kabupaten Konawe mendapat piagam penghargaan dan hadiah dari pemerintah daerah setempat atas capaian vaksinasi 100 di wilayah mereka.
Sekretaris daerah Konawe, Dr Ferdinand menuturkan camat dan kepala desa perlu diberikan apresiasi, karena telah sukses mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi covid-19.
“Ini menjadi catatan bagi pemerintah daerah, bahwa dua kepala desa dan pak camatnya mampu menindak lanjuti program pemerintah dengan bagus,” ungkap Dr Ferdinand saat dikonfirmasi via Whatsapp, Senin (6/12/21).
Ferdinand berharap agar desa-desa yang lain dapat menjadikan motivasi untuk lebih baik lagi kedepan, karena semua untuk keselamatan bersama.
“Capaian ini juga merupakan dukungan dan dorongan dari Ketua DPRD Konawe, serta para perangkat dan masyarakat desa di Kecamatan Wonggeduku dan Wonggeduku Barat,” katanya.
Di tempat berbeda, Camat Wonggeduku Barat, Abdul Hasim mengatakan pihaknya sangat berterimakasih atas dukungan seluruh pihak sehingga dua Desa yang berada di wilayahnya menjadi Desa pertama dengan capaian vaksinasi 100 persen kabupaten Konawe.
“Mewakili masyarakat Wonggeduku Barat, kami sangat berterima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada kami. Semoga menjadi motivasi bagi desa desa lain agar capaian vaksinasi bisa lebih baik,” jelas Hasim.
Piagam penghargaan dan hadiah oleh pemerintah daerah tersebut diserahkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe bersama Wakapolres Konawe Kompol. Selam. S. Ag dan Ketua DPRD kabupaten Konawe Ardin. S. Sos. MSi. Kegiatan Vaksinasi Akbar di Desa Tetewonua, Kecamatan Wonggeduku Barat kabupaten konawe, Jum’at (3/12/21). (b)
Laporan Febri
Leave a Reply