BKMT Konawe Gelar Tablig Akbar bersama Syekh Muhammad Jaber

BKMT Konawe Gelar Tablig Akbar bersama Syekh Muhammad Jaber

Indosultra.com, Unaaha – Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Konawe, menghadirkan penceramah Ustad Syekh Muhammad Jaber dalam kegiatan Tablig Akbar di Masjid Al Mu’minun di Kelurahan Tuoy, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Jumat (1/10/2021) sore.

Kegiatan ini dihadiri perwakilan BKMT se kabupaten konawe.

Ketua BKMT Konawe Cici Ristiyanti mengatakan, kegiatan tabligh akbar hari ini sebagai upaya untuk dapat bertemu langsung dengan Ustadz syekh Muhammad Jaber, mengingat jadwal tabligh akbar untuk Kabupaten Konawe terbatas.

“ Iya, kebetulan salah satu sponsor yayasan Al Khanza , ibu punya teman. Dari beliau saya bisa minta kesediaan Syekh Muhammad Jaber untuk hadir, “ ungkap Cici dikonfirmasi via telpon.

Dengan tema safari dakwah Al-Qur’an Kabupaten Konawe, adik almarhum Syekh Ali Jaber memberikan ceramah kepada ibu-ibu majelis taklim tentang Kemuliaan Al Quran, perbanyak sholawat kepada nabi Muhammad SAW, dan senantiasa banyak bersedekah.

Kehadiran Syekh Muhammad Jaber di Sulawesi Tenggara merupakan hasil kerjasama Yayasan Syekh Ali Jaber bersama Yayasan Al Khanza dan PT. Nur Rahma Al Jami (NRJ) tour and travel.

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan tablig akbar syekh Muhammad Jaber di Sulawesi Tenggara selama sepekan, yang dimulai dari hari Rabu 25 September sampai Selasa 5 Oktober 2021. (b)

Laporan : Febri Nurhuda

Koran indosultraKoran indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!