Indosultra.com,Kendari – Insiden kecelakaan kerja kembali menghantui area proyek pembangunan smelter milik PT Indonesia Pomalaa Industry Part (IPIP) di Desa Oko-Oko, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (16/4/2025).
Dalam kejadian terbaru, sebuah dump truck berwarna merah dilaporkan terbalik di lokasi proyek, menyebabkan sopir kendaraan mengalami luka serius dan harus segera dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kolaka untuk mendapatkan penanganan medis.
Kejadian ini terekam dalam sebuah video berdurasi 12 detik yang diunggah oleh akun Facebook Asril Pasalongi. Dalam video tersebut terlihat kondisi kendaraan dalam keadaan terbalik dengan bagian depan rusak parah. Sang sopir terlihat tak sadarkan diri usai kecelakaan.
“Kecelakaan kerja lagi di blok Pomalaa IPIP,” tulis Asril dalam keterangannya.
Salah seorang warga setempat yang enggan disebutkan namanya membenarkan insiden tersebut dan menyebut peristiwa terjadi pada sore hari.
“Kejadian lagi di IPIP, tadi sore. Korban sudah dibawa ke RS, katanya dirujuk dari Puskesmas,” ujarnya.
Ironisnya, kecelakaan ini terjadi hanya berselang beberapa hari setelah insiden serupa yang menewaskan seorang helper dump truck di area jetty perusahaan yang sama.
Menanggapi hal ini, Kasat Reskrim Polres Kolaka, Iptu Hastantya Bagas Saputra, mengaku masih menelusuri informasi yang beredar.
“Kami masih konfirmasi juga terkait kebenaran info tersebut,” singkatnya melalui pesan WhatsApp.
Laporan: Krismawan




