Kades Sambandete Konut Soroti Pemilik Pincara Kedapatan Mainkan Tarif Hingga Rp1 Juta, Mulai Hari Ini Tarif Kendaraan Rp 300 Ribu

Indosultra.Com, Konawe Utara – Kepala Desa Sambandete, Kecamatan Oheo, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Idrus soroti pemilik pincara yang kedapatan memainkan tarif pincara kepada warga yang melintas.

Mendapat laporan dari masyarakat bahwa tarif pincara di bayar Rp 1 juta, Idrus berang dan turun langsung menemui para pemilik pincara di lokasi. Turut mendampingi dari tim siaga banjir Pemda, Polres, Kodim, Basarnas.

Tiba di lokasi sangat kades langsung menyoroti pemilik pincara yang memainkan tarif. Dan terbukti, hal itu benar terjadi. Di tempat itu juga uang milik masyarakat yang menumpangi pincara langsung di kembalikan.

Ditempat itu juga, Kades Sambandete Konut, Idrus menegaskan jika telah di sepakati bersama tertanggal Selasa 7 April 2025 bersama seluruh pemilik pincara bahwa tarif pincara untuk roda 4 Rp 300 ribu dan roda dua Rp 50 ribu.

“Bagi yang melanggar ganjaran nya di berhentikan dari operasional kegiatan, ini resmi dan tegas dari Pemerintah,”ungkap Kades Sambandete Idrus.

Pemilik pincara diwajibkan patuh terhadap peraturan yang telah ditetapkan. Sebab, Pemerintah Kabupaten, Kecamatan, Lurah, Desa, sampai tim siaga banjir Konut selalu jadi bulan-bulanan akibat ulah oknum nakal pemilik pincara yang memainkan harga.

“Tatib wajib di ikuti. Ini sekarang pincara semakin banyak, bahkan dari kecamatan lain sudah berdatangan. Dan bagi masyarakat sebelum berangkat tanya memang harga rakit supaya jelas, jangan nanti di tengah jalan baru masalah,”tutupnya.***

Laporan: Redaksi

Koran Indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!