Jaga Stabilisasi Harga Pangan, Bupati Muna Barat Sidak Salah Satu Pasar Yang Ada Di Mubar

Jaga Stabilisasi Harga Pangan, Bupati Muna Barat Sidak Salah Satu Pasar Yang Ada Di Mubar

Indosultra. Com, Laworo -Dalam rangka menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan selama bulan suci Ramadhan 1446 Bupati Muna Barat La Ode Darwin bersama Para kepala OPD melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Lawa Selasa (11/03/2025).

Sidak pasar ini bertujuan untuk memantau stabilitas harga bahan pokok serta ketersediaan bahan makanan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Bupati Muna Barat, La Ode Darwin mengatakan bahwa saat kunjungan di pasar Lawa ada beberapa bahan pokok mengalami kenaikan yang sangat tinggi.

“Kami menemukan ada bahan – bahan pokok yang mengalami kenaikan harga di pasar Lawa seperti cabe dan beras sedangkan harga bawang dan telur berbeda – beda ada yang naik dan ada yang stabil harganya”, ungkapan nya saat melakukan sidak di pasar lawa, selasa(11/3/2025).

Selain itu, DW panggil akrabnya menjelaskan bahwa untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok menjelang lebaran idul fitri 1446 H, Pemerintah Daerah Kabupaten Mubar, akan menggelar pasar murah dan akan menyuplai bahan pokok kepedagang agar di jual dengan harga stabil, jelasnya.

“Kita ada kan pasar murah satu minggu sebelemu lebaran idul fitri. Dan pasar kita ada kan di tiga wilayah besar yakni Kusambi Raya, Lawa Raya dan Tiworo Raya'”, Kata Ketua KONI Mubar itu.

Laporan La Bulu.

error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!