Sekda Konut: HKN ke-60 Momentum Perubahan Pola Hidup Sehat di Masyarakat

Indosultra.com, Konawe Utara – Dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Safruddin, S.Pd., M.Pd mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjadikan momen perayaan HKN ke – 60 sebagai titik awal untuk perubahan pola hidup sehat. Menurutnya, kesehatan adalah hak setiap warga negara, dan untuk mewujudkan masyarakat yang sehat, diperlukan perubahan nyata dalam kebiasaan sehari-hari.

“Dalam rangka HKN ke-60 ini, dengan mengangkat tema “Bergerak Bersama, Sehat Bersama” Bisa menjadi dorongan kita untuk hidup sehat, terkhusus dalam mewujudkan apa yang menjadi program Bpk presiden, yaitu Indonesia emas, “kata Safruddin, saat ditemui usai upacara peringatan HKN ke 60 di halaman Kantor Bupati Konawe Utara, pada Selasa (12/11/2024) .

Dalam momen itu Safruddin membacakan sambutan mentri kesehatan RI. Dalam sambutannya ia menyampaikan target Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional RPJPN ditahun 2025.

RPJPN di tahun 2045 itu meliputi:
1). Pendapatan per kapita setara negara maju,
2) Kemiskinan menuju 0 persen dan ketimpangan berkurang, 3)Kepemimpinan dan pengaruh dunia internasional meningkat, 4) Daya saing sumber daya manusia meningkat, dan 5) lntensitas Gas Rumah Kaca (GRK) menurun menuju Nef Zero Emissions (nol emisi GRK), kesemuanya menjadi arah fokus kita bersama, bukan hanya bidang kesehatan tapi juga
sektor lain.

Syarat utama kita bisa mencapai target di 2045, tepat 100 tahun usia bangsa kita, adalah manusia lndonesia yang sehat dan cerdas. Hal ini tidak akan bisa tercapai tanpa gandeng tangan dari semua pemangku kepentingan. Karenanya, tema Hari Kesehatan

“Nasional ke-60 tahun 2024 yaitu “Gerak Bersama, Sehat Bersama”, mutlak harus menjadi semangat kita semua. Pasca disahkannya Undang-Undang Nomor 17 tahun 2023 tentang Kesehatan,
Pemerintah kini sedang memfinalkan Rencana lnduk Bidang Kesehatan (atau RIBK),
yang akan berfungsi sebagai haluan bersama dalam membangun kesehatan di seluruh
lndonesia, “ungkapnya.

Lebih lanjut, Safruddin menambahkan pihaknya sebagai pemerintah daerah konut akan terus memberikan dorongan stimulan dengan melibatkan seluruh Stockholder terkait agar target program pemerintah pusat bisa terwujud.

” Terkait dukungan anggaran kami selaku pemerintah daerah akan memberikan support dan dukungan anggaran tersebut sehingga lebih efektif dan bisa tercapai apa yang menjadi harapan bapak Presiden terutama pada penyediaan sarana dan prasarana, atau fasilitas layanan pada masyarakat lebih intens. Sebab tanpa dukungan anggaran tentunya tidak mungkin akan terwujud apa yang telah direncanakan, “tutup Safruddin.

Dalam kesempatan tersebut, Sekda Konut juga mengapresiasi seluruh tenaga medis yang telah bekerja keras dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat.

Ia berharap dukungan terhadap tenaga medis terus ditingkatkan, agar mereka dapat lebih maksimal dalam memberikan pelayanan yang berkualitas.

“Mari kita bersama-sama bergotong royong dalam mewujudkan masyarakat yang sehat, dimulai dari diri kita sendiri. HKN ke-60 ini adalah langkah awal untuk mewujudkan perubahan positif di bidang kesehatan,” tutupnya.

Peringatan HKN ke-60 di Konawe Utara dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk pejabat pemerintah, tenaga medis, dan warga setempat.

Laporan : Ramadhan

Koran indosultraKoran indosultra