Teka Teki Dugaan Babi Ngepet Yang Ditemukan Dalam Kamar Warga Konut Terkuak, Ini Hasilnya

Ketgam: Tim Polsek Lasolo bersama Tim Tanaman Pangan dan Hewan Konut dan Pemerintah Kecamatan saat mengevakuasi babi yang sebelumnya ditemukan di dalam kamar seorang warga di Desa Watukila.(Indosultra.Com).

Indosultra.Com, Konawe Utara-Teka teki seekor babi yang ditemukan diatas ranjang kamar rumah milik seorang warga di Desa Watukila, Kecamatan Lasolo, Kabupaten Konawe Utara (Konut) Sulawesi Tenggara (Sultra) akhirnya terkuak.

Sebelumnya, hewan yang biasa disebut celeng itu menggegerkan warga setempat dan viral di medis sosial (medsos). Sebab, tanpa diketahui tiba-tiba hewan itu sudah berada didalam kamar dan ditemukan pertama kali pemilik rumah.

Dalam sebuah unggahan vidoe yang di dokumentasikan warga menyebut jika babi itu diduga babi ngepet. Meski belum diketahui kebenarannya, informasinya sontak membuat warga panik dan khawatir.

Baca Juga: Geger! Warga Konut Temukan Babi Tidur Diranjang Kamar, Sebelumnya Kehilangan Uang

Mendapat laporan itu, pihak Kepolisian Polsek Lasolo bergerak cepat mengamankan lokasi untuk menghindari kerumunan ditengah pandemi covid-19. Serta, mengamankan hewan tersebut untuk dilakukan pemeriksaan.

Kegiatan dipimpin Kapolsek Lasolo IPTU Bhekti Indra Kurniawan bersama jajarannya dan pihak Kantor Tanaman Pangan dan Hewan Konut melakukan pemeriksaan intensif untuk mengetahui kondisi hewan tersebut. Turut disaksikan Pemerintah Kecamatan Lasolo.

“Saat kami datang, posisi babi masih hidup akan tetapi sudah lemas, kata dokter disebabkan tidak dapat asupan makanan,”kata IPTU Bhekti Indra Kurniawan di Kantornya, Senin (16/5/2021).

Perwira berpangkat dua balak ini mengungkapkan, berdasarkan hasil pemeriksaan anatomi hewan tersebut terkuak bawah benar-benar murni babi hutan bukan ngepet atau jadi-jadian. Selain itu, berjenis kelamin betina dan berumur sekitar 2 tahun.

“Saat diperiksa ada luka parah di bagian moncong mulutnya dan sekitar rongga mulut. Sehingga inilah yang menyebabkan babi tersebut kesulitan untuk makan. Kondisi sekarang sudah mati dan telah dievakuasi dengan cara ditanam agar tidak menimbulkan bau busuk,”ujarnya.

Ditanyai soal dari mana hewan tersebut masuk dikamar pemilik rumah, Disampaikan, untuk perkiraan sementara masuk melalui pintu rumah yang saat itu tidak dalam keadaan terkunci. Selain itu, posisi belakang rumah terdapat hutan-hutan sehingga diperkirakan berasal dari lokasi itu.

“Kalau yang informasi pemilik rumah bahwa sempat kehilangan uang Rp 5 juta itu masih kita dalami. Namun, intinya babi tersebut, seratus persen babi hutan biasa jenis babi rusa,”tutupnya.**(IS)

Laporan: Jefri Ipnu

Koran indosultraKoran indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!