Bekerja Bersama, Kadis Disdampen Optimalkan Tugas dengan Jalin Hubungan Baik Antar Pegawai, Kesejahteraan Personil Jadi Prioritas

Indosultra.com, Konawe Utara – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdampen) Kabupaten Konawe Utara (Konut) Djasmiddin menegaskan bahwa untuk memaksimalkan kinerja lembaga, penting bagi pemimpin dan seluruh pegawai untuk menjalin hubungan baik dan soliditas antar sesama. Dalam rangka mewujudkan tujuan tersebut, Djasmiddin terus mendorong terciptanya sinergi yang kuat di setiap lini organisasi, dengan tujuan akhir memastikan kesiapan dan respon cepat dalam menghadapi situasi darurat kebakaran.

Menurut Djasmiddin, setiap tugas yang dilakukan oleh pegawai Damkar, baik di lapangan maupun di kantor, memerlukan koordinasi yang efektif. Maka ada beberapa indikator perlu menjadi perhatian agar tercipta kolaborasi yang baik antara pegawai agar tugas bisa maksimal terlaksana terutama pada kesejahteraan mereka.

“Salah satu kendala dalam setiap melaksanakan kegiatan bila mana pimpinan tidak dekat dengan bawahan nya. Lalu kemudian yang kedua bagaimana kesejahteraan mereka, ini ada hubungannya dengan kesejahteraan, “kata Djasmiddin, dalam wawancara eksklusif bersama Indosultra.com, pada Rabu (30/10/2024).

Lebih lanjut Djasmiddin mengungkapkan sebelum ia memimpin kesejahteraan para pegawai Damkar Konut sangat memprihatinkan.

“Begitu saya masuk 2023 sampai 2024, Alhamdulillah honor nya mereka, bukan juga memenuhi kebutuhan mereka, tapi sudah bisa membantu memenuhi sebagian kebutuhan hidup mereka. Dulu honor perbulannya 700 ribu, kemudian honor piketnya 50 ribu. Untuk honorer di angka 700 ribu, sekarang sudah 1 juta, kemudian piket nya sudah 1 juta per bulan. Mereka terima itu 2 juta per bulan dengan total honorer hampir 40 orang dan yang trampil sudah pendidikan kurang lebih 26 orang, “ungkapnya.

“Mereka sudah ditempa, sudah dilatih, kedisiplinan mereka sudah terbentuk, sehingga setiap ada kejadian, mereka tanpa disuruh langsung bergerak, “tambahnya.

Dalam tugas-tugas pemadaman kebakaran yang penuh tantangan, setiap detik sangat berarti. Oleh karena itu, kami perlu memastikan bahwa semua pegawai bekerja dalam satu kesatuan yang harmonis. Hubungan yang baik antar pegawai akan memperlancar alur komunikasi dan pengambilan keputusan yang cepat.

Diketahui ke depan, Kadis Damkar Konut berencana untuk terus meningkatkan kualitas SDM melalui pendidikan dan pelatihan yang relevan dengan perkembangan zaman.

Melalui jalinan hubungan yang solid antar pegawai dan dukungan teknologi yang optimal, Kadis Damkar berharap dapat terus meningkatkan kualitas layanan dan merespons setiap kebakaran dengan cepat dan tepat.

Bekerja bersama dalam semangat kekeluargaan dan sinergi menjadi fondasi yang kuat dalam mencapai tujuan bersama. Dengan kepemimpinan Djasmiddin yang memprioritaskan hubungan baik antar pegawai, Disdampen Konut semakin siap menghadapi tantangan besar di masa depan.***(IS/B/ADV)

Laporan : Ramadhan

Koran indosultraKoran indosultra