Anggota DPR RI Ali Zamroni Angkat Bicara Tekait Polemik Kasus Guru di Konsel Yang Diduga Memukuli Muridnya

Indosultra.com, Kendari – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) angkat bicara terkait polemik kasus seorang guru Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Baito bernama Supriyani yang dilaporkan ke Polsek Baito atas dugaan pemukulan terhadap salah satu muridnya.

Kasus ini kian banyak mendapat atensi dari banyak kalangan, seperti salah satu Anggota DPR RI bernama Ali Zamroni menurutnya, hal ini merupakan peristiwa pendidikan bukan peristiwa hukum. Sebab, masih dalam proses pendisplinan siswa sesuai dengan peraturan kode etik.

“Kasus yang dialami Supriyani, Guru SDN 4 Baito Konawe Selatan ini dapat dikategorikan sebagai peristiwa pendidikan, buka peristiwa hukum,” ujarnya, Selasa (22/10/2024).

Lanjut, kata Ali peristiwa yang dialami Supriyani harus mendapat perhatian yang serius dari Dinas Pendidikan, dan Pemerintah Daerah hingga Apara penegak hukum (APH).

Kader Gerindra ini juga menegaskan kepada aparat penegak hukum (APH) untuk mengusut tuntas kasus ini secara objektif dan selektif.

Laporan: Krismawan

Koran indosultraKoran indosultra