Kompak, Jelang Idhul Fitri Jajaran Dinas PPKB Konut Lakukan Pembersihan Kantor

Ketgam:Jajaran Dinas PPKB Konut saat melakukan kegiatan bersih-bersih jelang Hari Raya Idhul Fitri.(Indosultra.Com).

Indosultra.Com, Konawe Utara-Kekompakan kerja pimpinan dan staf Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB), Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) patut diacungi jempol.

Instansi binaan kadis DPPKB Konut, Kasim Pagala ini dari tahun ke tahun terus menunjukkan kinerja yang baik dan semakin berdaya saing hingga tingkat nasional.

Tak hanya berprestasi dibidang keluarga berencana (KB) saja, tapi juga profesional dalam memberikan pelayanan KB terhadap masyarakat.

Tatkala penting, kebersamaan dibangun sampai dengan pekerjaan-pekerjaan kecil. Seperti yang dilakukan jelang memasuki hari raya idul fitri.

Menyambut hari kemenangan setelah melewati bulan suci ramadhan, pimpinan dan staf DPPKB lakukan bersih-bersih diseluruh lingkungan kantor tersebut.

Hal itu sebagai wujud kebahagiaan dalam menjalankan ibadah puasa dan menyambut datangnya hari lebaran nanti.

“Tiap tahun kami lakukan hal seperti ini, ini merupakan bentuk kekeluargaan dinas PPKB, serta memberikan kenyamanan dalam melakukan pelayanan publik. Apa yang ada terus di jaga dan dikembangkan,”kata Kadis PPKB Konut, Kasim Pagala, Selasa (11/5/2021).

Pria yang juga menjabat Sekertaris Daerah (Sekda) ini menambahkan, jajarannya juga menjunjung tinggi kode etik sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam bertugas, bertanggung jawab dan sukses menjalankan tiap program yang diberikan.

“Mensukseskan visi-misi Konasara yang lebih sejahtera dan berdaya saing bidang keluarga berencana adalah tujuan kami untuk mengharumkan nama Bumi Oheo sampai tingkat nasional,”tukasnya.*(IS)

Laporan:Jefri Ipnu

Koran indosultraKoran indosultra