Sinergi antar Daerah, Nakertrans Konawe Utara dalam Forum Penempatan Tenaga Kerja

Indosultra.com, Konawe Utara – Dalam upaya meningkatkan efektivitas penempatan tenaga kerja, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Konawe Utara (Konut), mengambil langkah proaktif dengan mengikuti Forum Penempatan Tenaga Kerja yang diadakan di Dinas Transmigrasi dan Ketenagakerjaan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Forum ini merupakan wadah penting bagi berbagai pihak untuk berdiskusi dan merumuskan strategi penempatan tenaga kerja yang lebih baik di Sultra.

Kegiatan itu dihadiri oleh perwakilan dari berbagai daerah, termasuk kementerian terkait, pengusaha dari berbagai sektor serta beberapa organisasi non-pemerintah, pada Selasa (24/9/2024), di Salah satu hotel di Kota Kendari.

Kepala Bidang Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja (Penlat) Nekertrans Konut, Asiswan mengatakan Nakertrans Konut sebagai salah satu peserta aktif, menunjukkan komitmennya untuk berkontribusi dalam menyelesaikan tantangan penempatan tenaga kerja yang sering dihadapi oleh masyarakat.

“Dalam forum ini, dialog antara berbagai pihak menjadi fokus utama untuk menciptakan sinergi yang optimal, “kata Asiswan.

Selama forum, berbagai isu terkait penempatan tenaga kerja dibahas secara mendalam. Mulai dari tantangan dalam sektor informal hingga strategi untuk meningkatkan keterampilan tenaga kerja agar sesuai dengan kebutuhan industri.

Asiswan menyampaikan tujuan forum diskusi tersebut dalam rangka meningkatkan koordinasi dan sinergitas antara pemerintah pusat dan daerah serta stakeholder untuk menyamakan persepsi dalam penempatan kerja dalam negeri yang sesuai dengan dunia usaha atau industriindustri.

” Yang dibahas dalam forum itu, berbagai persoalan umum jadi topik diskusi terutama penempatan kerja lokal,”ujar Asiswan.

Untuk diketahui Nakertrans Konut selalu berkomitmen untuk memperkuat program pelatihan ini agar tenaga kerja siap bersaing di pasar kerja. Dalam kesempatan ini, Nakertrans juga mengajak daerah lain untuk berbagi praktik terbaik dalam pelatihan dan penempatan.

Forum ini bukan hanya sekadar pertemuan formal, tetapi juga merupakan platform untuk saling belajar dan berbagi pengetahuan. Berbagai panel diskusi dan workshop diadakan untuk menggali ide-ide baru dalam penempatan tenaga kerja. Nakertrans Konut memanfaatkan momen ini untuk menyerap informasi yang bisa diterapkan di Konut.

Nakertrans Konut menyambut baik inisiatif ini dan berkomitmen untuk terus berpartisipasi dalam kegiatan serupa di masa mendatang. Sinergi antar daerah diharapkan dapat meningkatkan efektivitas penempatan tenaga kerja di seluruh Indonesia.

Melalui partisipasi aktif dalam forum ini, Nakertrans Konut tidak hanya memperkuat posisinya sebagai aktor penting dalam penempatan tenaga kerja, tetapi juga berkontribusi terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Dengan berbagai upaya yang dilakukan, harapannya adalah menciptakan lapangan kerja yang lebih baik dan lebih banyak bagi masyarakat Konut.(IS/ADV/B)

Laporan : Ramadhan

Koran indosultraKoran indosultra