Nakertrans Konawe Utara Proaktif Kawal Hak Pekerja

Indosultra.com, Konawe Utara – Dalam upaya menjaga dan memastikan hak-hak pekerja, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) tetap proaktif mengawal hak pekerja. Berbagai program dan kebijakan telah diimplementasikan untuk melindungi kepentingan para pekerja.

Kepala Dinas (Kadis) Nakertrans Konut, H.M Ali, S. Pd, M.Si mengatakan salah satu fokus utama Nakertrans Konawe Utara adalah memperkuat pengawasan terhadap pelaksanaan ketenagakerjaan berjalan dengan baik.

Melalui berbagai kegiatan, seperti sosialisasi dan pelatihan, Nakertrans berkomitmen untuk meningkatkan pemahaman pekerja tentang hak-hak mereka, termasuk upah yang layak, jam kerja yang sesuai, serta perlindungan keselamatan dan kesehatan kerja.

“Kami Nakertrans, tetap menjembatani apa yang menjadi hak pekerja, dan apa yang menjadi kewajiban perusahaan, dan perusahaan tetap harus menunaikan kewajiban pekerja, “kata H.M Ali, S. Pd, M.Si, saat ditemui, Senin (23/9/2024).

Kadis Nakertrans juga menegaskan pentingnya dialog antara pengusaha dan pekerja. “Kami mendorong terciptanya hubungan yang harmonis antara kedua belah pihak untuk mencapai kesejahteraan bersama,” ujarnya.

“Nakertrans aktif menjembatani komunikasi dan menyelesaikan permasalahan yang muncul di lapangan, sehingga apa yang menjadi hak pekerja harus dipenuhi dengan baik, “ujarnya.

Sosok pria yang humble itu juga menyampaikan Nakertrans Konut juga berperan dalam mengawasi kepatuhan perusahaan terhadap peraturan ketenagakerjaan.

“Langkah ini tidak hanya memberikan perlindungan bagi pekerja, tetapi juga membantu perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman dan produktif, “tambahnya.

Diketahui kegiatan pelatihan keterampilan juga menjadi bagian integral dari program Nakertrans.

Dengan mengembangkan keterampilan pekerja, diharapkan mereka dapat bersaing di pasar kerja dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

Dengan upaya-upaya itu juga, Nakertrans Konut menunjukkan komitmennya untuk melindungi hak-hak pekerja dan menciptakan lingkungan kerja yang kondusif.

Begitupun dukungan semua pihak, diharapkan kesejahteraan pekerja di Konut akan terus meningkat, mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera dan berdaya saing.

Laporan : Ramadhan

Koran indosultraKoran indosultra