Polda Sultra Bersama Organisasi Kepemudaan dan Bem se-Sultra Deklarsi Pilkada Damai Tahun 2024

Indosultra.com,Kendari – Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra) menggelar acara silaturahmi tokoh organisasi kepemudaan dan Bem se-Sultra untuk deklarasi Pilkada damai tahun 2024.

Kegiatan Deklarasi damai tersebut diadakan di hotel Claro Kendari, pada Rabu malam (4/9/2021).

Dalam sambutanya Defrian sekaligus perwakilan Bem Se-Sultra ia mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh Polda Sultra terkait silaturahmi serta deklrasi Pilkada damai tahun 2024.

“Untuk itu kita sebagai pemuda penerus bangsa untuk bagimana kita bisa menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) agar berjalan tetap kondusif dan aman,” katanya.

Lanjut, kata dia kegiatan ini baru pertama kali diadakan oleh Polda Sultra dan mengundang seluruh tokoh-tokoh seperti Forkopimda, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Sultra dan Cipayung Plus untuk bersama-sama kita menyukseskan Pilkada serentak tahun 2024.

“Sultra ini memiliki ribuan penduduk, berbagai suku, agama dan budaya ini merupakan hal pesifik sehingga ini menjadi tangung jawab kita bersama untuk mengawal pemilu damai tahun 2024,” jelasnya.

Ditempat yang sama Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra) Irjen Pol Dwi Irianto menyampaikan, bahwa kita semua sudah mengetahui bahwa kedepanya kita akan menghadapi tahapan Pilkada serentak tahun 2024.

“Tahapan Pilkada adalah momentum penting bagi kehidupan demokrasi bukan hanya mekanisme untuk memilih kepala daerah tetapi juga menjadi investasi,” imbuhnya.

Untuk itu marilah kita bersama-sama menjaga tahapan Pilkada serentak agar berjalan damai, kondusif tanpa adanya perpecahan berbagai pihak.

Berikut empat poin deklarasi damai:

1. Berpastisipasi aktif dalam menyukseskan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra tahun 2024 yang aman dan kondusif.

2. Tetap menjaga kesatuan dan persatuan walaupan berbeda pilihan dan segala bentuk politisi sara, hoax dan Hete Speech yang menganggu stabilitas Kamtibmas dalam pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sultra.

3. Mendorong netralitas TNI, Polri dan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga stabilitas politik pada momentuk Pilkada.

4. Mendukung penegakan hukum demi terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat.*(IS/B)

Laporan: Krismawan

Koran indosultraKoran indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!