Indosultra.Com, Konawe Utara – Pemerintah Kabupaten Konawe Utara (Konut), menetapkan status darurat bencana banjir yang melanda beberapa kecamatan diwilayah itu.
Situasi bencana alam tersebut, menjadi perhatian masyarakat luas, pemerintah, serta mitra-mitra pemerintah dari berbagai tempat untuk menyalurkan bantuan dana siap pakai.
Kembali lagi, Pemda Konut menerima bantuan sembilan bahan pokok (Sembako) untuk para korban banjir. Donasi itu diberikan dari Kementrian PUPR Dirjen Perumahan (Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Sulawesi III Satker P2P Provinsi Sultra.
Bantuan diterima Bupati Konut, Ruksamin melalui tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Konut, Dodi Rizal bersama pihak BNPB Pusat dan BNPB Provinsi di kantor BPBD Sultra, 17 Mei 2024.
Berbagai macam makanan yang di salurkan untuk korban banjir antara lain; 50 kg beras, mie instan 10 dos, minyak goreng 24 botol, roti 11, biskuit UBM 2 dos.
“Alhamdulillah bantuannya telah kita terima, dan langsung di bawah di Konawe Utara untuk di saluran kepada saudara-saudara kita yang terdampak banjir,”kata Dodi Rizal salah satu tim Koordinator Penanganan Banjir di Konut, Sabtu 18 Mei 2024.
Mewakili Pemda Konut dan tim penanggulangan bencana banjir, Dodi Rizal mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak Kementerian PUPR dan mitra-mitra pemerintah atas perhatiannya, doa dan dukungannya dengan menyalurkan bantuan atas situasi bencana banjir di Konut.
Serta, memberikan bantuan tenaga untuk bersama-sama menangani bencana banjir.
“Kami atas nama Pemerintah Daerah Konawe Utara mengungkapkan terimakasih yang sebesar-besarnya. Karena kami tahu bukan hanya Konawe Utara yang mendapat bencana ini beberapa titik di seluruh Indonesia, ada yang gunung meletus, banjir, dan angin puting beliung,” bebernya.
Ia menuturkan, pihaknya akan terus memantau dan melaporkan perkembangan bencana banjir yang terjadi di Konawe Utara.
“Kita juga terus aktif dilapangan melakukan penanganan. Alhamdulillah semua tim aktif terlihat dari BNPB, Kodim Konut, Polres Konut, Basarnas, F-PRB, Pramuka, PMI, TNI Angkatan Laut, Polairut,”tutupnya.**(IS/B)
Laporan: Jefri
Leave a Reply