Indosultra.com,Konawe Utara – Tiga unit rumah milik warga bernama Marwan, Ruslan, dan Darman di Desa Pondoa, Kecamatan Wiwirano, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) hangus terbakar dilahap sijago merah, pada Jumat (12/4/2024).
Menurut Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Konawe utara (Konut) AKBP Priyo Utomo menuturkan, bawah kejadian kebakaran sekira pukul 23.30 Wita, yang berawal api pertama kali lihat oleh warga yang sedang melintas di jalan, kemudian ia melihat api muncul di bagian kamar depan rumah lalu bergegas membangun pemilik rumah dengan cara di klason.
“Beruntung pemilik rumah bangun. Dan warga berhasil menyelatkan tiga unit motor pemilik rumah yang menjadi korban kabakaran,” ujarnya Minggu (14/4/2024).
Api berhasil dipadamkan sekira pukul 01.30 wita oleh warga setempat. Namun atas peristiwa itu 3 unit rumah hangus terbakar.
“Kerugian materil dari tiga unit rumah tersebut mencapai ratusan juta, pemilik rumah Marwan kerugian mencapai Rp 250 Juta, Ruslan kerugian mencapai Rp. 100 Juta dan Darman kerugian mencapai Rp. 4 Juta. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,” jelasnya.
Laporan: Krismawan
Leave a Reply