Indosultra.Com, Laworo – Masyarakat Desa Lakawoghe, Kecamatan Kusambi Kabupaten Muna Barat, antusias menyaksikan peresmian rumah Juang atau posko kemenangan bakal calon Bupati Muna Barat La Ode Darwin.
Salah satu warga Desa Lakawoghe Warida mengucapkan terima kasih kepada La Ode Darwin bakal calon Bupati Muna Barat, yang telah menyempakan waktunya untuk berkunjung di Desa Lakawoghe, dalam hal ini untuk meresmikan rumah Juang atau posko kemenangan La ode Darwin untuk pilkada 2024.
Dan perlu di ketahui bahwa pembangunan rumah Juang ini atau posko kemenangan Bakal calon Bupati Mubar, atas nama La ode Darwin ini merupakan inisiatif masyrakat Desa Lakawoghe untuk mendukung La ode Darwin di pilkada nanti.
“Rumah Juang ini di bangun sebagai wujud bahwa masyarakat Desa Lakawoghe sangat mendukung La ode Darwin sebagai calon Bupati Mubar pada pilkada 27 November 2924 datang”, ungkapnya.
Sementara itu, La Ode Darwin sangat mengapresiasi semangat masyarakat Desa Lakawoghe, dan mengucapkan Terima kasih karena sudah membangun rumah Juang atau posko kemenagan buat saya.
“Saya mengucapkan Terima kasih kepada masyarakat Desa lakawoghe, dalam memberikan perhatian khusus dan menunjukan keseriusan untuk membantu saya dalam perjuangkan di pilkada pada bulan November 2024”, ungkapnya pada saat meresmikan rumah Juang di Desa Lakawoghe jumat malam(23/3/2024).
Ini adalah langkah awal semangat kita bersama untuk memperjuangkan Mubar agar lebih baik lagi. Insa allah pada pilkada nanti kita akan sama – sama untuk memastikan bahwa desa Lakawoghe, adalah desa yang mayoritas penduduknya akan mendukung saya.
“Semoga rumah Juang ini menjadi untuk kita saling kumpul, saling bertukar pikiran untuk memikirkan bagaimana kedepannya desa Lakawoghe ini, agar bisa menjadi pemenang di pilkada 2024 tanggal 11 November”, bebernya.
Terima kasih kepada masyarakat Desa Lakawoghe, yang sudah berkontribusi membangun rumah Juang ini, dan Alhamdulillah malam ini kita resmikan dan saksikan omasyarakat Desa Lakawoghe, cetusnya.
Dan perlu diketahui bahwa pembangunan rumah Juang ini murni dari isiatif masyarakat Desa Lakawoghe, tanpa bantuan dari saya, pungkasnya.(IS/B)
Laporan : La Bulu.
Leave a Reply