Indosultra.com, Kendari – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi kembali melantik dua kepala daerah, yakni Bupati Muna Barat Achmad Lamani, dan Pj Bupati Konawe Selatan Andi Tendri Rawe, di Aula Merah Putih Rujab Gubernur, Senin (8/3/2021).
Pelantikan Bupati Mubar berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Tito Karnavian No. 131.74 – 447 Tahun 2021 tentang Pengesahan Pengangkatan Bupati dan Pengesahan Pemberhentian Wakil Bupati Muna Barat.
Sedangkan pelantikan Pj Bupati Konsel sendiri sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri (SK Mendagri), No. 131.74 – 421 Tahun 2021 tentang Pengangkatan Pj Bupati Konsel, Provinsi Sultra.
Ali Mazi didampingi Wakil Gubernur Lukman Abunawas mengucapkan selamat atas terpilihnya Bupati Mubar dan Pj Bupati Konsel.
“Pada kesempatan yang bahagia ini atas nama masyarakat dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara mengucapkan selamat atas pelantikan saudara Achmad Lamani sebagai Bupati Mubar, sisa masa jabatan 2017 – 2022, dan juga selamat kepada saudari Andri Tendri Rawe Silondae, sebagai Pejabat Bupati Konawe Selatan,” ujarnya.
Ali Mazi juga yakin bahwa masyarakat di daerah yang mereka pimpin akan merasa bahagia menyambut mereka sebagai pemimpin dengan semangat kepemimpinan yang baru, terkhusus bagi Bupati Mubar.
Ali berpesan agar semua bekerja dalam hubungan yang harmoni dan saling mendungkung untuk kelancaran tugas masing-masing sebagai wujud sumbangsih dalam pembangunan masyarakat dan daerah.
Laporan : Ramadhan
Leave a Reply