Indosultra.Com, Konawe Utara – Program kerja pelayanan KB gratis terus dilakukan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra).
Pelayan dilakukan dengan cara turun langsung lapangan menemui masyarakat. Pelayanan oleh tim Dinas PPKB Konut, juga melibatkan tim kerja dari Dinas Kesehatan Konut melalui, Puskesmas-Puskesmas. Selain itu, bekerjasama dengan pemerintah kecamatan, lurah dan desa.
Tiap bulan, Dinas PPKB Konut menargetkan paling kurang 50 sampai 100 orang peserta mendapat pelayanan pemasangan alat kontrasepsi gratis.
Selain itu, memberikan edukasi dan sosialisasi pentingnya membangun Keluarga Berencana, dan juga mengenai penanganan, pencegahan Stunting.
“Semua jenis alat kontrasepsi kami siapkan dari Dinas PPKB sesuai kebutuhan dan pemberiannnya di masyarakat,”ungkap Kepala Dinas PPKB Konut, Saifullah, Selasa (12/9/2023).
Dinas PPKB Konut terus maksimalkan pelayanan, dan peningkatan fasilitas sarana dan prasarana pendukung dala melakukan pelayanan KB.
Pelayan kompak dilakukan Dinas PPKB melalui tim Bidang KB. Peran aktif yang dilakukan lakukan pelayanan langsung di lapangan mendapat banyak apresiasi dari masyarakat. Sebab, dinilai memberikan kemudahan bagi masyarakat.
“Alhamdulillah, sampai saat ini pelayan selalu berjalan lancar dan sukses. Serta, masyarakat sangat antusias mengikuti pelayan KB gratis,”tutup Saifullah.*(IS)
Laporan: Jefri
1 Comment