Indosultra.Com, Jakarta – Lima Komisioner Komisi pemilihan umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2023-2028 resmi dilantik oleh Ketua Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, pada Rabu, (24/5/2023).
Kelima komisioner KPU Sultra itu yakni Amirudin, Azril, Hazamuddin, Muhammad Mu’min Fahimuddin, dan Suprihaty Prawaty Nengtias.
Ketua KPU Hasyim Asy’ari dalam pidatonya menyebutkan, anggota yang telah mengucapkan sumpah jabatan, agar bisa amanah menjalankan pekerjaan barunya.
Sebab kata dia, pengambilan sumpah jabatan disaksikan seluruh masyarakat Indonesia karena disiarkan live melalui YouTube KPU RI.
“Izinkan saya mengingatkan sodara-sodara. Pengucapan sumpah janji ini bukan hanya untuk diri sendiri, tapi disaksikan oleh masyarakat luas,” kata Hasyim di Kantor KPU.
Ia menceritakan dalam menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pemilu, para anggota baru tentunya harus mempunyai kompetensi. Dua hal yang harus dimiliki anggota baru di antaranya pengetahuan tentang Pemilu dan pengalaman dala mengawal pesta demokrasi.
“Kita harus punya kompetensi sebagai penyelanggar Pemilu, berbasis pada dua hal yang pertama adalah pengetahuan dan pengalaman,” ucap Hasyim.
Untuk diketahui, sebanyak 106 anggota Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) dari 20 Provinsi dilantik pada Rabu (24/5/2023) pagi. Pelantikan ini dilangsungkan di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat.
Laporan: Krismawan
Leave a Reply