Sebanyak 210 Anak di Kendari Ikuti Sunatan Massal Tahap 3

Kegiatan Khitan Massal Dinas Kesehatan Kendari.

Indosultra.com, Kendari – Masih dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 192 Kota Kendari, sebanyak 210 anak di Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mengikuti khitan massal tahap tiga, di halaman kantor Dinas Kesehatan Kota Kendari, Kamis (9/3/2023). 70 petugas dari RSUD Kota Kendari, Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Puskesmas terdiri dari dokter spesialis bedah, dokter umum, perawat dan tenaga instalasi farmasi terlibat dalam aksi itu.

Kepala Dinkes Kota Kendari dr. Rahminingrum menjelaskan hingga tahap ketiga sekira 461 anak telah dikhitan terdiri, tahap pertama 90 anak, tahap kedua 159 anak dan ketiga sebanyak 210 anak dan dua dewasa.

“Semoga bermanfaat buat anak anak yang dikhitan, semoga menjadi generasi yang sehat, soleh dan unggul menghadapi kemajuan zaman,” harap dr. Rahminingrum dalam rilisnya, Kamis (9/3/2023) siang.

“Terimakasih pada semua pihak termasuk para sponsor yang telah membantu pelaksanaan khitanan massal ini,”tambahnya.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu, yang ikut memantau langsung kegiatan itu bersama Kepala Dinkes Kota Kendari dan sejumlah sejumlah Kepala OPD, memberikan apresiasi pada Dinkes yang telah menyelenggarakan khitanan massal hingga tahap ke tiga ini, apalagi dengan jumlah yang semakin banyak. Ia berharap Dinas Kesehatan terus melanjutkan kegiatan sosial seperti ini untuk mendekatkan masyarakat dengan pemerintah.

“Ini adalah bagian dari komitmen Pemerintah Kota Kendari untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,”kata, Asmawa Tosepu.

“Tentunya kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan sebagai bagian dari investasi sosial membangun masyarakat yang semakin sejahtera, mandiri, maju dan berkeadilan,”tutupnya.

Diketahui dalam kesempatan itu para peserta muslim mendapat bingkisan berupa sarung, sajadah, songko dan sejumlah uang begitu juga non muslim. (B)

Laporan: Ramadhan

Koran indosultraKoran indosultra