Usai Patungan Untuk Korban Gempa, Bupati Konut Kirim Tim Penanggulangan Bencana di Mamuju Sulbar

Ketgam: Bupati Konut, Ruksamin didampingi Sekda Konut, Kasim Pagala, jajaran OPD Konut, bersama Kepolisian Polres Konut, TNI dan Basarnas saat menggelar apel kesiapsiagaan bencana konut 2021 dan melepas tim penanggulangan bencana ke Mamuju, Sulbar.(Foto:Istimewah).

Indosultra.Com,Konawe Utara-Suport dan kepedulian untuk para korban bencana gempa di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) terus diberikan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tengggara (Sultra).

Usai mengajak ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) Konut berpartisipasi mengumpulkan donasi melalui patungan, Aksi kemanusiaan yang dipimpin Bupati Konut, Ruksamin bersama Kepolisian Polres Konut dan TNI ini kembali membentuk puluhan tim penanggulangan bencana.

Pasukan yang dibentuk dari jajaran Pemda Konut, Basarnas, TNI dan Kepolisian Polres Konut ini ditugaskan untuk membantu mengevakuasi para korban di Mamuju, Sulbar. Sarana dan prasarana sebagai fasilitas pendukung kegiatan juga disiapkan.

Para tim resmi dilepas usai pihak pemerintah setempat bersama TNI, Polri, dan Basarnas menggelar Apel Kesiapsiagaan Darurat Bencana Kabupaten Konut 2021 di halaman Kantor Bupati Konut, Rabu (20/1/2021).

“Jaga selalu kekompakan dan kebersamaan selama bertugas di sana (Mamuju Red). Jangan terburu-buru dan selalu berhati-hati. Kalian membawa nama daerah Konawe Utara, Pemda, Kepolisian dan TNI,”Imbau Ruksamin sesaat sebelum melepas tim penanggulangam bencana ke Mamuju, Sulbar.

Baca Juga: Dipimpin Bupati, Ribuan ASN Konut Patungan Untuk Korban Gempa di Mamuju Sulbar

Pria bergelar doktor ini menyampaikan, setibanya dilokasi bencana para tim akan langsung berkoordinasi ke posko utama dan Pemerintah di Mamuju. Selanjutnya, mendirikan posko untuk membantu melakukan penyelamatan. Tim ditugaskan selama 4 hari dan akan disesuaikan dengan kondisi.

“Ini bentuk kebersamaan dan perhatian kita, semoga kehadiran kita bisa membantu meringankan beban saudara-saudara kita di Mamuju. Dan senantiasa diberi ketabahan serta kesabaran atas musibah yang dialami,”pungkasnya.**(IS)

Laporan: Nur Rayhan

Koran indosultraKoran indosultra