Perolehan Medali Sementera Untuk Konut di Porprov Kian Meroket, Peluang Besar Juara Umum, Ini Datanya

Ruksamin- Abu Haera

Indosultra.Com, Konawe Utara-Perolehan medali secara keseluruhan untuk Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), terus meroket.

Dalam hitungan jam, raihan medali baik medali emas, perak, dan perunggu terus bertambah dari berbagai cabang olahraga (cabor) yang diturunkan pada invent Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang berlangsung di Kota Bau-Bau, dan Kabupaten Buton itu.

Daerah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Konut, Ruksamin-Abu Haera ini, tercatat berada dikelasemen teratas untuk sementara dari 16 Kabupaten/Kota se-Sultra. Pulang target juara umum pada pesta olahraga se-Sultra ini semakin besar.

Tercatat pada Senin (28/11/2022), data keseluruhan perolehan medali Kabupaten Konut yang dirilis Media Center KONI Konut yaitu: Medali emas 45, medali perak 27, dan medali perunggu 12, total 73 medali.

Kemudian, hari Selasa ini (29/11/2022), tim Media Center KONI Konut kembali merilis peroleh medali keseluruhan dari cabor-cabot yakni untuk medali emas naik jadi 53, medali perak juga naik 27, dan medali perunggu juga naik 19, total 99 medali.

Berikut data perolehan medali secara keseluruhan untuk Kabupaten Konut di Porprov yang diperoleh awak media dari Media Center KONI Konut:

 

Untuk diketahui, Konut menurunkan 732 orang atlet yang berlaga di 36 cabang olahraga pada Porprov yang berlangsung di Kota Bau-Bau dan Kabupaten Buton ini. Selain itu, 155 orang pelatih dan official.

Lain dari pada itu, langsung dari Bupati Konut, Ruksamin dan Ketua KONI Konut Abu Haera menyiapkan bonus besar kepada para atlet yang berhasil meraih medali yaitu: emas sebesar Rp 50jt, perak 20jt, dan perunggu 10 jt.

Tak hanya itu, bonus tambahan juga di berikan Pemerintah Konut dan KONI Konut bagi para pelatih yang atletnya berhasil meraih medali emas, masing-masing tiap medali Rp10 juta.

“Misi bapak bupati adalah membawa Konawe Utara tampil berdaya saing. Salah satunya ialah kemajuan dunia olahraga ini. Sehingga, kesejateraan diberikan untuk atlet dan pelatih, dan ini bukti bukan janji,”Ungkap Ketua KONI Konut, Abu Haera.**(IS)

Laporan: Jefri

Koran indosultraKoran indosultra
error: Hak cipta dilindungi undang-undang !!