Indosultra.com, Unaaha – Investasi pertambangan yang masuk di wilayah kecamatan Routa, kabupaten Konawe Sulawesi Tenggara diharapkan membawa manfaat jangka panjang bagi masyarakat setempat.
Dalam rapat antara Pemda Konawe bersama Forkopimda dan tokoh masyarakat di Aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM) kabupaten Konawe, Senin (29/8/22), tokoh masyarakat Kecamatan Routa Taksir menyampaikan bahwa dengan terbukanya lapangan kerja baru, perbaikan akses jalan serta meningkatnya perputaran ekonomi di wilayah tersebut tentu menjadi harapan dan cita-cita masyarakat Routa.
Menurut Taksir, dulu kecamatan Routa hanyalah daerah tempat pengasingan, bahkan pegawai enggan ditempatkan di sana, tetapi hari ini, Routa, ibarat gadis cantik yang menjadi perhatian semua pihak. “Kami 100 persen mendukung investasi yang masuk di wilayah kami. Dari dulu kami menunggu bantuan dari Pemda tapi tidak pernah ada, olehnya dengan adanya investasi ini daerah kami bisa lebih baik,” ungkap Taksir.
Selain itu, Taksir juga menyebutkan, investasi yang masuk di Routa telah dirasakan oleh masyarakat setempat, mulai tali asih dalam bentuk bantuan ekonomi hingga perbaikan jalan.
Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Konawe, Ferdinand Sapan mengungkapkan bahwa Pemda Konawe menghargai tim tali asih yang dibentuk oleh masyarakat sebagai bagian dari kearifan lokal wilayah.
” Harapan kami apapun tindakan masyarakat disana tetap mematuhi aturan negara, terkait pemukiman akan menjadi Kewajiban pemda untuk membantu menyediakan pemukiman bagi masyarakat, tentunya ada proses proses yang perlu diselesaikan,” jelasnya.
Ia juga memberikan apresiasi terhadap kinerja kepolisian serta semua pihak yang terus memberikan perhatian kepada masyarakat Routa, sehingga tetap kondusif dan aman. (b)
Laporan : Febri
Leave a Reply