Indosultra.com, Konawe – Pemerintah kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe menggelar pawai juang untuk memperingati Hari Kemerdekaan ke 77 Republik Indonesia, Kamis (18/8/22)
Pawai juang mengambil start dari jalan poros Unaaha- Kendari di kelurahan Lalosabila, diikuti puluhan barisan dan finish di lapangan Lasandara Kelurahan Wawotobi, Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe Sulawesi Tenggara.
Kegiatan pawai ini berlangsung meriah, peserta yang terdiri dari barisan pelajar taman kanak-kanak, sekolah dasar hingga barisan kategori umum se Kecamatan Wawotobi sukses menghibur ribuan warga setempat yang menyaksikan pawai tersebut.
Barisan pawai ini terlihat unik dan menarik karena para peserta kreatif dan antusias mengikuti pawai Juang ini. Mulai dari barisan pejuang kemerdekaan yang mengendarai mobil tank, barisan tentara bambu runcing berserta Jendral Sudirman yang ditandu hingga barisan penjajah Belanda lengkap dengan meriamnya hingga barisan musik bambu dan marching band.
Setelah barisan pawai tiba di lapangan Lasandara, juri yang terdiri dari seluruh pimpinan organisasi pimpinan daerah (OPD) kabupaten Konawe dan Camat se Kabupaten Konawe memberikan penilaian dan mengumumkaan peserta Pawai Juang terbaik untuk mendapatkan piala dan uang pembinaan.
Berikut pemenang Pawai Juang Kecamatan Wawotobi tahun 2022
Kategori Dewasa
Juara 3 kasupute
Juara 2 Hopa hopa
Juara 1 Bose bose
Tingkat SD
Juara 3 SD Al Muttaqin
Juara 2 SD kasupute
Juara 1 SD 1 Wawotobi
Tingkat TK
Juara 3 TK sanggula
Juara 2 TK pariama
Juara 1 TK pembina Wawotobi (b)
Laporan Febri
Leave a Reply