Indosultra.com, Unaaha – Sebuah lapangan sepak bola di Kelurahan Tongauna, Kecamatan Tongauna, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) disulap menjadi tempat resepsi sebuah acara pernikahan oleh warga setempat.
Tak tanggung-tanggung, panitia menyiapkan 126 lokal tenda besi untuk menampung 5 ribu undangan yang telah disebar di seluruh wilayah Sulawesi Tenggara, bahkan sampai ke luar daerah.
Resepsi pernikahan terbesar ini merupakan milik salah satu warga Kelurahan Tongauna bernama Christian Tandabio, yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Konawe dari Partai Bulan Bintang (PBB). Juga anak dari Marthen Minggu yang menjabat sebagai Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Konawe Utara.
Ketua panitia perkawinan, Hikmat Ilham mengaku, pengunaan lokasi yang repsentatif sesuai kapasitas itu agar dapat menerima dan menampung semua undangan.
” Cristian ini keluarga besar, keluarganya banyak, temannya dan relasinya juga banyak tentu kita membutuhkan tempat yang luas untuk bisa menampung semua undangan,” terangnya saat diwawancarai di lokasi, Rabu (3/8/22).
Hikmat juga menyebut dalam pelaksanannya nanti, acara resepsi pernikahan itu akan menampilkan tarian dari 3 daerah di Indonesia yakni tarian suku Toraja, suku Tolaki dan Tari suku Batak.
” Tarian ini mewakili 3 daerah keluarga. Orangtuanya Tian, orang Toraja dan Tolaki sedangkan istrinya keluarga besar Batak atau Sumatera,” jelasnya.
Dia mengaku, semua ini bukan bermaksud menampilkan kemewahan tapi karena rasa kekeluargaan yang besar dari kedua mempelai, sehingga masyarakat juga sangat antusias dengan acara yang akan digelar pada tanggal 6 Agustus 2022.
” Ini semua masyarakat tidak diminta untuk datang membantu, tapi mereka sendiri yang merasa terpanggil untuk datang membantu suksesnya acara pernikahan ananda Tian ini,” pungkasnya.
Pantauan awak media di lokasi resepsi pernikahan, tampak masyarakat setempat berswafoto menggunakan hiasan adat Toraja dipadukan ornamen adat Tolaki serasi dengan penataan dekorasi kain adat khas suku Batak dalam panggung pelaminan. (b)
Laporan:Febri
Acara pernikahan penuh Makna. Inilah salah satu bentuk keanekaragaman budaya dan adat istiadat yang saling menghargai.
Tolong Vidionya di sajikan.
Reporternya berkualitas.
Acara pernikahan penuh Makna. Inilah salah satu bentuk keanekaragaman budaya dan adat istiadat yang saling menghargai.
Tolong Vidionya di sajikan.
Reporternya berkualitas.