Seorang Istri di Konut Nekat Bakar Rumahnya Hingga Ludes Rata Tanah

Ketgam: Rumah milik YS alias JM rata tanah dilalap api usai dibakar oleh istrinya sendiri, WN.(Foto:Istimewah).
Indosultra.Com, Konawe Utara-Peristiwa kebakaran rumah terjadi di wilayah Kelurahan Wanggudu, Kecamatan Asera, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat (18/2/2021) sekitar pukul 06.00 wita. Akibat kejadian itu, rumah ludes dilalap api hingga rata dengan tanah tanpa sisa.
Dari informasi yang dihimpun awak media, kejadian kebakaran bukan dipicu dari korsleting listrik atau atau ledakan tabung gas, melainkan dibakar oleh pemilik rumah sendiri, WN istri dari YS alias JM.
Belum diketahui pasti motif WN nekat membumi hanguskan kediamannya, namun dari keterangan dan informasi beberapa saksi yang melihat kejadian itu, sebelum menjalankan aksinya WN pergi ke kios untuk membeli bensin dan korek api. Ditempat itu, ibu 3 anak mengaku akan membakar pakaian sang suami yang tengah bekerja diluar daerah Konut.
“Banyak ini narasumber yang saksikan dia bakar sendiri rumahnya, istrinya. Saya datang sudah habis rumahnya terbakar. Sumber informasi dia beli bensin itu yang dipakai. Habis semua rumah dengan isinya terbakar,”kata Anas warga wanggudu saat dikomfirmasi.
Dalam peristiwa itu tidak ada menimbulkan korban jiwa. Akan tetapi rumah yang terbuat dari dinding papan beserta seluruh isinya itu habis dilalap si jago merah. Kejadian itu, menjadi tontonan warga sempat. Api padam setelah berlahan-lahan dievakuasi warga bersama petugas keamanan dari Pemadam Kebakaran Konut dan Kepolisian, serta TNI.
Sementara WN usai membakar rumahnya sendiri langsung pergi. Peristiwa itu, kini ditangan pihak Kepolisian Polsek Asera.
“Iya betul istrinya sendiri yang bakar rumahnya. Pagi tadi ini sekitar jam 6 kejadiannya. Setelah membakar rumahnya langsung pergi, belum ditau pasti persoalannya apa. Kalau anak-anaknya ada dirumah keluarganya suaminya,”tutup Ika salah satu warga yang saksikan peristiwa itu.*(IS)
Laporan: Jefri
Koran indosultraKoran indosultra